Hai Rekan ASN DKI Jakarta dan Warganet! ☀
Dalam rangka upaya peningkatan kompetensi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Bekasi, BPSDM Provinsi DKI Jakarta melalui UPT Pusat Pengembangan Kompetensi dan Kebijakan Publik BPSDM Provinsi DKI Jakarta mengadakan kegiatan Public Training Manajemen Kinerja ASN.
Kegiatan tersebut berlokasi di Hotel Ibis Style Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada tanggal 29 November hingga 1 Desember 2023, diawali dengan sambutan oleh Bapak Drs. Nadih Arifin, M.Si., selaku Kepala BKPSDM Kota Bekasi. Kemudian dilanjutkan sambutan sekaligus pembukaan secara resmi oleh Kepala BPSDM Provinsi DKI Jakarta yang diwakili oleh Bapak Muhamad Arif Amien, S.Sos., M.Si., selaku Sekretaris BPSDM Provinsi DKI Jakarta.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memahami dan mengaplikasikan pengelolaan kinerja organisasi dan ASN di lingkungan kerja pegawai Pemerintah Daerah berdasarkan ketentuan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan kompetensi ASN di lingkungan Pemerintah Kota Bekasi dalam melaksanakan tugas dan fungsinya secara profesional dan kompeten.
Sukses Jakarta untuk Indonesia!
Bekasi Keren!😊🙌🏼